- Kunjungan Pamatwil Korlantas Polri Di Pos Pam ASDP Ketapang
- Polresta Banyuwangi Raih Penghargaan Kapolda Jatim Awards Tahun 2021
- Polantas Bina Desa Bangkit Semeru
- PELANGGARAN LALU LINTAS AWAL TERJADINYA KECELAKAAN LALU LINTAS
- JADWAL SIM KELILING SATPAS POLRESTA BANYUWANGI
- PENINDAKAN BAGI PELANGGAR PROTOKOL KESEHATAN SESUAI DENGAN INPRES NO.6 TAHUN 2020
- MAKIN BANYAKNYA PELANGGAR LALULINTAS, POLISI LAKUKAN PENINDAKAN TILANG
- PATROLI SRIKANDI HIMBAU MASYARAKAT UNTUK LAKSANAKAN SHOLAT JUMAT
- CEGAH PENYEBARAN COVID-19, POLANTAS LAKUKAN PENYEMPROTAN TEMPAT PELAYANAN PUBLIK
- Layanan Perdana Bus Simling
Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Semeru 2020

Satlantas Polresta Banyuwangi akan mulai gencar melaksanakan Operasi Zebra Semeru 2020. Operasi Zebra Semeru 2020 akan berlangsung selama dua pekan terhitung tanggal 26 Oktober hingga 8 November 2020.
Apel gelar pasukan kesiapan Operasi Zebra Semeru 2020 ini dilaksanakan secara internal oleh Satlantas Polresta Banyuwangi sendiri di Mako Satpas Polresta Banyuwangi (26/10/2020).
Baca Lainnya :
- Satpas Banyuwangi Aktifkan Lagi Kegiatan Lupis0
- Buka Latpraops Zebra Semeru 2020, Ini Penekanan Kapolresta Banyuwangi0
- POLANTAS PEDULI ANAK, JADIKAN USIA DINI SEBAGAI WAKTU EDUKASI TENTANG TERTIB LALU LINTAS0
- KEGIATAN RUTIN SATLANTAS POLRESTA BANYUWANGI0
- Kecelakaan Antara 2 Sepeda Motor, 2 Orang Mengalami Luka-luka0
Kegiatan dipimpin Kanit Laka Iptu Ardi Bita Kumala,S.H dengan didampingi para perwira dari Satlantas Polresta Banyuwangi dan diikuti oleh seluruh personil Satlantas Polresta Banyuwangi.
Adapun tujuh prioritas pelanggaran yang menjadi target Operasi Zebra Semeru 2020, meliputi :
1. Pengendara motor yang tidak menggunakan helm Standar nasional Indonesia (SNI),
2. Mabuk pada saat mengemudikan kendaraan bermotor,
3. Pengemudi roda empat yang tidak menggunakan sabuk keselamatan,
4. Pengemudi kendaraan bermotor yang melawan arus,
5. Pengendara kendaraan bermotor yang masih di bawah umur, dan
6. Tidak membawa surat kelengkapan seperti SIM dan STNK.
7.
Menggunakan Handphone saat mengemudi.
Selain penggelaran pasukan juga dilakukan pengecekan kesiap siagaan diri personil termasuk alat kelengkapan operasi diantaranya adalah jas hujan, senter, slempang maupun kesiapan kendaraan dinas baik R2 maupun R4.
Salah satu tujuan Operasi Zebra Semeru 2020 ini dilaksanakam adalah untuk mengurangi jumlah pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di jalan raya sehingga dapat meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas.